Halaman

Rabu, 04 Maret 2015

Cara Mempercepat Koneksi Internet Modem

Cara Mempercepat Koneksi Internet Modem

Cara Mempercepat Koneksi Internet Modem - adalah merupakan salah satu artikel komputer dan internet tentang tips mempercepat koneksi internet yang sama seperti cara mempercepat koneksi internet windows 7, koneksi internet speedy dan koneksi internet dns. yang mudah-mudahan bisa bermanfaat untuk para pembaca. Menggunakan modem memang sangat menguji kesabaran karena sangat lambat sekali. Apalagi kalau kita memakai paket unlimited yang paling murah. Untuk browsing saja tidak bisa nyaman apalagi kalau kita mau download. Jangan harap anda bisa melakukan download file ukuran besar seperti file video. Untuk satu file mp3 juga sangat lama waktu yang dibutuhkan hingga download selesai. Kalau saya pakai modem o2 dan paket unlimited telkomsel, maklum sinyal yang lumayan bagus yaitu telkomsel.
Saya sendiri sudah dua kali gonta-ganti modem, yang pertama modem sierra 885 dan yang kedua modem O2. Saya ingat bahwa modem sierra saya dulu dua kali jatuh ke dalam air hingga mengalami rusak total. Pada saat jatuh ke dalam air yang pertama, modem tersebut masih bisa dipakai. Lucunya bentuk modem saya tersebut tidak lagi normal (bola dunia at & t nya jadi lonjong),, karena meleleh akibat saya panaskan di dekat perapian kompor gas.
Sebagai penggila internet, kita wajib memiliki koneksi internet di rumah. Sehingga kita bisa selalu update informasi dari media sosial seperti facebook, google +, twitter, blogg dan chatting YM atau kegiatan internet lainnya. Tetapi kita seringkali tidak nyaman dalam melakukan kegiatan di internet dikarenakan koneksi modem yang sangat lambat. Tapi kali ini saya akan berbagi beberaap tips, trik dan cara mempercepat koneksi internet agar anda bisa bermain internet dengan nyaman.
Saran saya supaya anda melakukan back-up terlebih dahulu agar data-data anda bisa aman. Satu lagi yang perlu anda ingat bahwa cara-cara yang saya tulis di bawah ini adalah hasil rangkuman dari beberapa sumber. Saya tidak bisa memastikan keberhasilan secara pasti karena saya belum sempat mencobanya (maklum dikantor ada speedy). Tapi jika anda penasaran untuk mencoba cara-cara mempercepat koneksi internet dengan modem, maka jangan lupa backup.
Tips dan Trik Mempercepat Koneksi Internet Menggunakan Modem
1. Cara Sederhana untuk mempercepat modem GSM atau CDMA
Mempercepat Koneksi Internet Modem
  • Cara ini berguna untuk memaksimalkan sinyal dari antena operator seluler ke antena modem anda. Memang ada modem yang anda lihat tanpa antena tetapi sebenarnya tetap ada antena (di dalam).
  • Jika modem GSM anda belum anda atur untuk selalu beroperasi pada sinyal 3G, maka anda bisa baca artikel saya tentang setting modem 3g. Fungsi setting 3G tersebut agar sinyal yang beroperasi pada modem kita tetap pada jalur 3g, walaupun terjadi fluktuasi atau perubahan kuat lemahnya sinyal.
  • Siapkan satu buah keping CD dan botol alumunium seperti botol semprotan nyamuk.
  • Setelah itu pasang modem GSM, CDMA atau USB anda ke laptop atau komputer.
  • Letakkan keping cd tersebut di lanatai tepat di bawah modem.
  • Tegakkan tabung alumunium tersebut di dekat modem dengan posisi menghadap modem.
  • Saran saya : Trik satu ini jangan sampai dilihat oleh orang jepang. Maluuuuuu...wkwkk..kk.
2.  Menggunakan software khusus untuk membantu melakukan konfigurasi internet pada komputer. Banyak jenis program yang bisa anda gunakan untuk memaksimalkan koneksi internet. Anda bisa mencoba porgram seperti "Modem Booster". Program lain seperti "advanced system care" yang merupakan program untuk maintenance kinerja komputer. Install salah satu program pemercepat koneksi internet, jalankan modem anda seperti biasa.
3. Settingan lainnya yang perlu anda lakukan adalah untuk settingan windows agar mempercepat koneksi internet modem anda bisa maksimal. Caranya lihat saja pada kotak bagin bawah yaitu bagian artikel yang terkait. Carilah artikel dengan judul yaitu cara mempercepat internet windows 7 atau xp.
Sekian tips mempercepat koneksi internet modem dari saya untuk membantu anda. Semoga cara mempercepat koneksi internet modem ini bisa bermanfaat untuk anda dan bisa berhasil dengan baik.

Cara Sharing Printer Di Windows 7 atau Windows XP

Cara Sharing Printer Di Windows 7 atau Windows XP

Cara Sharing Printer - Cara untuk melakukan sharing printer di windows 7 atau windows xp melalui jaringan adalah cukup mudah. Dalam melakukan sharing atau berbagi printer anda tidak membutuhkan master printer driver tambahan. Asalkan printer tersebut sudah terinstall diwindows xp komputer anda, maka anda sudah bisa melakukan sharing hanya dalam waktu beberapa detik saja. Saya berani mengatakan seperti itu karena saya sendiri sudah sering sekali melakukan sharing printer di jaringan lan komputer kantor. Alhamdulillah selama jaringan lan kita tidak bermasalah maka sharing printer akan berhasil.
Sharing printer berguna untuk memberikan ijin kepada komputer lain agar bisa melakukan pencetakan (print) pada printer yang terpasang di komputer yang di sharing. atau dengan kata lain yaitu anda bisa melakukan perintah print pata printer yang ada di komputer lain. Sehingga walaupun di komputer anda tidak terhubung langsung dengan printer, tetapi anda tetap bisa melakukan pencetakan.
Jika anda menggunakan komputer hanya untuk keperluan pribadi di rumah anda, menurut saya trik sharing printer ini tidak begitu penting untuk anda. Tapi jika sudah berhubungan dengan jaringan, maka anda sangat membutuhkan ilmu tentang berbagi atau sharing printer ini. Contohnya dalam satu ruangan kantor hanya terdapat 2 (dua) printer, sedangkan pc di ruangan tersebut terdapat 4 (empat) atau 5 (lima) buah, maka komputer yang terhubung dengan printer secara lokal harus membagi printer tersebut sehingga bisa digunakan oleh komputer lain dalam jaringan.
Ingatlah bahwa : Pada prinsipnya sharing printer pada windows 7 atau windows xp adalah sama saja. Jadi anda hanya perlu memahami langkah yang akan saya berikan di bawah untuk windows xp. Tapi jika anda punya win , lakukanlah dengan langkah-langkah yang sama. Jangan bingung dengan beberapa perbedaan dalam hal tampilan antara win 7 dengan win xp.
Ingatlah juga bahwa : Pada prinsipnya cara sharing printer merk canon, epson, HP, ataupun merk yang lain adalah sama. sharing printer semua merk adalah sama. Cara sharing printer merk canon, epson, HP, ataupun merk yang lain tetap melewati langkah-langkah sharing seperti di bawah.
Cara Sharing Printer Pada Jaringan LAN
Sebelum melakukan sharing printer pada jaringan lan, anda harus memperhatikan hal-hal berikut :
  • Pastikan komputer-komputer sudah terhubung secara jaringan (LAN).
  • Pastikan ip address antar komputer sudah benar yaitu mempunyai 3 (tiga) angka depan ip address yang sama (contoh ip komputer 1 : 51.32.207.9, ip komputer 2 : 51.32.207.9 dan seterusnya dan mempunyai defaut gateway yang sama, contoh : 51.32.207.1)
  • Usahakan nama workgroup antar komputer adalah sama, caranya klik kanan pada icon 'my computer', klik kanan => pilih properties => Pilih tab menu 'Computer Name'. 
  • Isikan nama workgroup dengan nama yang berlaku pada jaringan tersebut. Lihat contoh gambar di bawah :
Workgroup pada windows xp
Setting Nama Komputer dan Workgroup
  • Pada bagian bawah pilih check box untuk workgroup.
  • Kemudian isikan nama groupnya, kalau pada gambar di atas nama workgroupnya adalah 'WORKGROUP'.
  • Setelah melakukan beberapa setting di atas barulah anda melakukan sharing printer di komputer host (lokal) dan komputer client.
Berikut langkah-langkah cara melakukan sharing printer di windows 7 atau windows xp, sama untuk merk canon, epson, hp dan merk lain.
Cara Pengaturan Sharing Printer di Komputer Host (yang terhubung langsung dengan printer)
1. Klik tombol start
sharing printer
Langkah 1 sharing printer di windows 7 atau xp
2. Pilih Settings => Printers and Faxes, seperti gambar di atas.
3. Pilih printer yang akan di sharing atau dibagi melalui jaringan, klik kanan dan pilih 'Sharing'. 
sharing printer windows xp
Langkah 2 sharing printer di windows 7 atau xp
4. Pilih menu tab 'Sharing' kemudian terdapat dua pilihan yaitu 'Do Not Share This Printer' dan 'Share Thsi Printer'. Pilih yang nomor dua yaitu 'Share This Printer'.
5. Isikan nama printer yang akan di sharing. Nama tersebut akan tampil pada komputer klien.
sharing printer jaringan
Langkah 3 sharing printer di windows 7 atau xp
6. Kemudian klik ok.
7. Pengaturan sharing di komputer host sudah selesai, sekarang anda tinggal melakukan setting di komputer klien.
Cara Pengaturan Sharing Printer di Komputer Klien (yang akan menggunakan printer)
Setelah printer di sharing maka printer tersebut akan bisa digunakan oleh semua komputer yang terhubung dalam satu jaringan dengan komputer tersebut. Cara melakukan pengaturan sharing di komputer client adalah sebagai berikut :
1. Klik start => Settings => Printers and Faxs
2. Setelah tampil jendela windows maka klik kanan mouse pada daerah yang kosong. Lihat contoh gambar di bawah :
Langkah 4 sharing printer di windows 7 atau xp
3. Pilih 'Add Printer'
4. Maka akan muncul jendela windows 'Welcome To The Add Printer Wizard'. Kik Next.
5. Maka akan mucul jendela seperti di bawah.
Langkah 5 sharing printer di windows 7 atau xp
6. Pilih checkbox untuk 'A network printer, or a printer attached to another computer'.
7. Setelah itu pilih pilihan paling atas yaitu 'Browse for a printer'. Lihat gambar di bawah :
Langkah 6 sharing printer di windows 7 atau xp
8. Klik dua kali pada tulisan 'WORKGROUP' (atau nama workgroup pada jaringan anda)
9. Setelah itu akan muncul nama-nama komputer dan daftar printer yang di sharing.
10. Klik dua kali pada printer yang dipilih.
11. Klik Next terus sampai selesai.
12. Lakukan tes print untuk menguji keberhasilan sharing printer yang baru anda lakukan.
Cukup sekian cara sharing printer dari saya semoga bermanfaat. Pada jaringan LAN harus anda pastikan bahwa sudah tersetting dengan benar dan semua komputer sudah berhasil terhubung. Untuk sharing printer pada windows 7 atau xp serta merk canon, epson dan dp adalah sama saja. Boleh anda buktikan kata-kata saya jika anda tidak percaya.


Cara Mengatasi Komputer Lambat

Cara Mengatasi Komputer Lambat

Cara Mengatasi Komputer Lambat - Ada berbagai cara yang bisa kita lakukan untuk mengatasi komputer yang lambat supaya menjadi cepat kembali. Tips atau cara yang sederhana untuk dapat dilakukan oleh kita orang umum (bukan ahli komputer). Walaupun kita bukan sarjana komputer, tapi masalah tentang komputer kita harus selalu update agar tidak dibilang "gaptek". Contohnya kita bisa melakukan install program, mengetik dokumen dan memperbaiki beberapa error pada program ataupun pada system windows. Atau bila perlu bisa membuat dan memanipulasi program dengan algoritma pemograman yang kita ciptakan sendiri.
Komputer yang lambat setelah lama dipakai adalah hal yang biasa terjadi. Kinerja komputer yang melambat setelah kita gunakan beberapa tahun memang biasa terjadi pada setiap komputer. Jadi anda jangan terlalu takut jika komputer anda sekarang menjadi lambat tidak seperti dulu. Tentunya dulu sewaktu pertama kali dibeli komputer kita masih fit dan kecepatannya maksimal. 
Ada beberapa penyebab komputer menjadi lambat (lelet) yang umum kita temui. Menurut saya pribadi yang juga sudah gonta ganti komputer dan laptop untuk beberapa kali, menyimpulkan bahwa yang meyebabkan komputer menjadi lambat (lelet) dan cara mengatasinya adalah sebagai berikut :

Mengatasi Komputer Lambat

Tips Mengatasi Komputer Lambat, Lelet dan Lemot
Komputer lambat disebabkan oleh infeksi virus, worm, trojan, malware, spy dan program sejenis. Jika komputer kita sudah terinfeksi oleh virus, worm, trojan, malware, spy dan program yang sejenis maka kinerja komputer kita akan turun drastis. Maklum, kebanyakan program virus dirancang untuk merusak sehingga tidak memikirkan pengaruh yang akan timbul pada system operasi. Banyak alasan orang menciptakan virus yaitu dari alasan hanya belajar dan mengasah kemampuan dalam bidang pemograman, tapi ada juga yang memang untuk melakukan kegiatan ilegal. Soalnya saya juga pernah sih membuat virus dengan visual basic sekedar untuk memperdalam ilmu pemograman yang berhubungan dengan sistem operasi.
Cara mengatasi komputer lambat karena infeksi virus, worm, trojan, malware, spy dan program sejenis. Kalau virus jaman dulu terus terang ada yang bisa kita removed secara manual dengan memasuki registry, windows configurasi dan melacak prosess yang sedang berlansung menggunakan software khusus. Tapi virus jaman sekarang sudah sangat canggih-canggih sehingga kita akan sangat kesulitan menghapusnya tanpa bantuan antivirus. Tapi jika anda memang ahlinya mungkin saja anda bisa melakukan penghapusan secara manual. Tapi jika anda orang awam tentang komputer, maka sebaiknya anda install antivirus. Gunakan antivirus yang terpercaya dan bisa diupdate secara berkala. Jika anda ingin antivirus gratisan yang sangat bagus saya merekomendasikan antivirus security essentials buatan microsoft langsung.

Berikut gambar tampilan antivirus security essentials | cara mempercepat komputer.
security essentials
Gambar tampilan antivirus security essentials
Komputer lambat disebabkan banyaknya progam yang terinstall pada komputer (laptop). Sebelum melakukan instalasi banyak program anda harus memperhatikan terlebih dahulu spesifikasi kinerja komputer anda. Spesifikasi tersebut mencakup kecepatan prosessor, besarnya kapasitas memori (RAM), dan sistem operasi yang digunakan. Jika anda melakukan instalasi program yang berat untuk dioperasikan oleh komputer anda maka secara logika akan menurunkan kinerja komputer anda. Yang dimaksud dengan berat yaitu program yang menyita memori sistem dan memori pada harddisk yang besar. 
Cara mengatasi komputer lambat karena banyak program yang terinstall. Anda harus mengenali kekuatan dari system komputer anda seperti yang saya sebutkan tadi yaitu kecepatan prosessor, RAM, harddisk dan jenis system operasi yang dipakai (biasanya system opeasi windows). Jika anda sudah mengenal spesifikasi komputer anda, maka intall program-program yang bisa dioperasikan oleh sistem anda dalam posisi tidak memberatkan. Atau dengan kata lain hindari menginstall program-program dengan kapasitas besar dalam jumlah banyak. Program berkapasitas besar biasaya program antivirus, game dan program picture editor (seperti phooshop). Jika anda ingin sekali menginstall program yang berat, maka usahakan untuk uninstall terlebih dahulu program berat lainnya. Nanti anda bisa install program tersebut pada saat dibutuhkan (dengan catatan anda memilki file installernya atau file masternya).
Komputer lambat disebabkan banyak service yang berjalan pada memori. Yang saya tahu mengenai sistem operasi windows yaitu pada saat kita startup komputer maka sistem komputer akan menjalankan service-service yang kebanyakan adalah berhubungan dengan keperluan operasional system windows. Tapi banyak juga service yang aktif untuk mendukung jalannya suatu program. Jadi pada saat kita menginstall suatu program, maka program tersebut menanamkan pada system suatu perintah service yang akan selalu aktif pada saat komputer dinyalakan. Program yang paling sering menggunakan perintah service ini adalah program antivirus. Memang sih kebanyakan program itu memiliki file service sendiri yang berjalan di system apalagi progra-program kelas berat. 
Cara mengatasi komputer lambat karena banyak service yang berjalan pada memori. Anda bisa melihat dan mengubah semua service-service yang aktif pada system operasi anda. Caranya yaitu dengan mengetikkan kata-kata "services.msc' pada jendela run. Pada windows 7 anda tinggal mengetikkan kata-kata berikut di kotak pencarian. Kotak pencarian tersebut tampil jika kita mengklik tombol start pada sudut kiri bawah. Enabled-kan service-service yang memang diperlukan. Disabled service-service yang tidak perlu untuk anda. Catatan : jika anda tidak mengerti keterangan dari setiap service, maka jangan melakukan perubahan. Takutnya service yang anda ubah tersebut adalah service windows yang sangat vital.
Berikut tampilan service-service yang ada pada sistem komputer kita | cara mempercepat komputer
jendela service windows
Gambar tampilan service windows
Komputer lambat disebabkan banyak program yang aktif otomatis pada saat komputer menyala (program di startup). Program yang disetting otomatis untuk running sendiri pada saat komputer menyala, juga dapat menyebabkan komputer anda lambat (lelet). Saya dulu senang sekali mempelajari perintah-perintah windows supaya bisa mengaktifkan program secara otomatis. Tentunya banyak cara yang bisa kita lakukan untuk membuat program start up salah satunya dengan mamanipulasi registry. 
Cara mengatasi komputer lambat disebabkan oleh program yang berjalan (running) otomatis pada saat komputer dinyalakan (dihidupkan). Pilihlah program-program yang akan dijalankan otomatis sesuai kebutuhan. Jika tidak perlu diaktifkan secara otomatis, maka aktifkan saja program pada saat mau digunakan. Banyak program-program yang membuat dirinya aktif otomatis (maklum mau menunjukkan eksistensinya di sistem kita). Non-aktifkan saja yang tidak membutuhkan pengaktifan otomatis. Karena jika terlalu banyak program yang start up otomatis maka pada saat anda menghidupkan komputer, loading windowsnya akan lama sekali.
Cara mengatasi komputer lambat karena banyak program startup (running otomatis). Untuk mengetahui program-program yang akan otomatis aktif pada saat sistem windows anda aktif yaitu dengan cara membuka jendela system configurasi (msconfig). Cara membuka jendela system configurasi yaitu dengan mengetikkan kata-kata "msconfig" dijendela run. Pilihlah tab startup, kemudian hilangkan centang checkbox pada list program yang ktia tidak inginkan aktif otomatis. 
Berikut ini tampilan windows system configuration (msconfig) | cara mempercepat kinerja komputer

system configuration (msconfig)
system configuration (msconfig)

Penyebab Komputer Lambat dan Cara Mengatasinya.
Komputer menjadi lambat disebabkan oleh antivirus yang tidak sesuai. Anda jangan heran jika setelah anda menginstall antivirus maka komputer anda menjadi sangat lambat (lelet). Kalau kasus yang satu ini saya juga sering mengalami sendiri. Karena kita ingin aman dari virus, maka kita install antivirus yang memerlukan spesifikasi komputer yang besar. Contohnya komputer pentium 3 anda install antivirus berat sekelas norton dan mcafee. Maka wajar jika komputer anda langsung lelet setelah anda install antivirus. 
Tips, cara mengatasi komputer yang lambat karena disebabkan anvirus yang tidak sesuai. Install atau pasanglah antivirus yang sesuai spesifikasi komputer anda. Gunakan antivirus yang bisa di update, gunanya untuk menghadapai jenis virus-virus yang baru. Bila boleh memberi saran, saya menyarankan anda supaya menggunakan antivirus gratisan dari microsoft yaitu security essentials. Saya yakin anda akan sangat puas dengan kinerja antivirus ini (maklum buatan microsoft langsung). Tetapi untuk bisa menginstall antivirus keren ini, windows anda harus genuine alias asli. Kelebihan dari antivirus satu ini yaitu sangat ringan untuk system dan bisa mengatasi hampir semua virus yang ditemukan.
Penyebab Komputer Lambat dan Cara Mengatasinya
Komputer menjadi lembat disebabkan oleh semerautnya file-file data pada komputer. Yang harus anda ketahui adalah bahwa setiap kali kita melakukan install dan uninstall program, maka akan menyisakan file-file (temp file) atau meninggalkan perubahan pada hubungan antar file pada system. Apalagi kalau proses uninstall program tidak sampai membersihkan sisa-sisa file secara keseluruhan. Lama-lama file yang tersisa tersbut akan menumpuk. Utau instalasi program yang ada sangkut pautnya dengan program lain, jadi pada saat install dan uninstall program seperti ini akan membuat perubahan setting pada program lain.
Cara mengatasi komputer lambat karena file-file yang tidak teratur. Untuk mengatasi masalah yang satu ini anda bisa melakukan dua cara sekaligus yaitu tahap cleaning files (pembersihan) dan tahap defragmentasi (penyusunan kembali). Lakukan pembersihan terhadap file-file temp yang merupakan file sampah dengan menggunakan software registry cleaner yang ada. Jika anda tidak punya sofwarenya anda bisa melakukan proses cleaning dari windows. Caranya klik kanan pada disk drive yang akan anda bersihkan (misalnya : drive c, drive d dan selanjutnya) lalu pilih properties. Setelah jendela properties keluar pilihlah tab "general", lalu klik "disk cleanup" pada bagian kanan bawah. Pilih more options untuk melakukan cleaning tingkat lanjut. Untuk cara mengatasi komputer lambat dengan defragmentasi anda juga bisa menggunakan software khusus atau menggunakan perintah defragmentasi bawaan windows. Caranya sama dengan langkah cleanup, yaitu klik kanan pada drive yang akan didefrag, kemudian pilih tab "Tool" dan lakukan deframentasi.
Berikut tampilan windows defragment yang merupakan salah satu cara untuk mempercepat kinerja komputer anda.
Defragment windows | cara mempercepat komputer
Komputer menjadi lambat disebabkan karena file system windows sudah rusak (corrupt). Dalam kondisi yang parah anda tidak bisa masuk ke sistem windows jika file system windows yang vital menjadi corrupt. Rusaknya file-file system windows bisa disebabkan oleh kesalahan pakai oleh kita atau bisa juga corrupt karena infeksi virus. Yang banyak kita temukan yaitu file rusak karena file tersebut sudah terinfeksi virus. Sehingga file yang semula masih bersih, akan ditambahkan oleh virus perintah-perintah programnya. Ciri-ciri file yang corrupt adalah berubahnya ukuran file. Menurut saya, file system yang paling sering corrupt adalah file "explorer" yang fungsinya untuk membuka jendela windows explorer.
Cara mengatasi dan memperbaiki komputer lambat yang disebabkan file sistem corrupt. Lakukan repair sistem dengan menggunakan disk master instalasi windows. Jika anda tidak bisa melakukannya anda bisa meminta bantuan tenaga service komputer. Untuk mengatasi atau menghindari supaya file sistem anda tidak rusak yaitu pasanglah antivirus pada komputer anda, dan gunakan komputer dengan bijak.
Komputer lambat disebabkan koneksi jaringan / network (LAN). Peyebab komputer lambat satu ini yaitu biasanya terjadi pada komputer yang terhubung dalam jaringan intranet dengan koneksi LAN. Contohnya seperti komputer yang ada di kantor-kantor termasuk juga di kantor tempat kita bekerja.
Cara atau Tips mengatasi komputer lambat akibat koneksi jaringan (LAN). Jika terdapat suatu komputer yang sedang mempengaruhi jalannya komputer lain, maka komputer yang terpengaruh tersebut akan menjadi lambat. Contohnya pada saat kita mengcopy file yang ada pada suatu komputer yang di sharing, maka komputer tempat kita mengcopy itu juga akan melakukan proses. Dan bayangkan jika aktivitas tersebut dilakukan oleh suatu virus, worm, trojan, malware, spy dan program sejenis secara terus menerus. Jelas saja komputer yang terpengaruh tersebut akan menjadi sangat lambat. 
Komputer yang lambat disebabkan harddisk yang sudah tua. Perlu anda ketahui bahwa harddisk komputer bekerja secara mekanis. Sehingga pengaruh aus akan sangat menurunkan kinerja harddisk. Harddisk yang sudah sangat tua dan aus biasanya akan mengeluarkan bunyi yang cukup kuat pada saat komputer dinyalakan. Dengan kinerja harddisk yang menurun maka kinerja komputer juga akan menurun (menjadi lambat).
Solusi, tips atau cara mengatasi komputer lambat karena harddisk yang sudah tua(aus). Usahakan untuk mengganti harddisk yang lama dengan harddisk yang baru. Jika anda belum punya uang, maka tungu sampai punya uang (wkwkkkk.kk). Jika anda bisa buat harddisk sendiri baru anda tidak perlu untuk membeli harddisk yang baru.

Tambah memori komputer jika anda suka memakai program-program yang memerlukan memori yang besar seperti program game. Agar komputer anda tidak menjadi lambat akibat banyaknya program yang berjalan, salah satu cara mengatasinya yaitu menambah keping RAM yang dipasang pada mother board. Dahulu RAM dijual dengan kapasitas 128 MB, 256, MB dan terbesar 512 MB, tetapi sekarang kapasitas RAM sudah sangat besar-besar. Bahkan bisa mencapai beberapa GB (gyga byte).
Gunakan software khusus untuk mengatasi komputer yang lambat. Salah satu cara yang cukup simpel untuk mengatasi dan memperbaiki kinerja komputer yang lambat yaitu dengan memasang program khusus yang fungsinya untuk melakukan maintenance atau setting bagian-bagian system tertentu sehingga kinerja komputer akan cepat dan maksimal. Jadi semua langkah-langkah atau cara-cara terangkum dalam satu software khusus. Setau saya banyak software yang berfungsi untuk mempercepat kinerja komputer, anda tinggal mencarinya di internet. Salah satu sofware yang saya tahu yaitu "anvaced system cared", anda bisa mencoba software tersebut. Bagi saya pribadi software tersebut cukup memuaskan, jadi komputer saya jarang terkena penyakit lelet (lambat).
Cukup sekian cara-cara mengatasi komputer lambat dari saya, semoga bisa anda terapkan pada komputer anda yang sudah mulai melambat. Terus terang siapa saja akan menjadi terganggu oleh kinerja kompuer yang lambat. Contoh : kita seharusnya bisa menyelesaikan tugas yang banyak pada hitungan jam, tetapi karena komputernya lambat maka kita hanya bisa menyelesaikan beberapa pekerjaan

Aplikasi dan Software Untuk Mempercepat Koneksi Internet

Aplikasi dan Software Untuk Mempercepat Koneksi Internet

Aplikasi dan Software Untuk Mempercepat Koneksi Internet - Ada banyak macam software yang bisa kita gunakan untuk mempercepat koneksi internet. Ada yang software mendukung koneksi internet dengan modem, ataupun dengan jaringan speedy. Ada software yang berbayar dan ada juga software yang gratis. Untuk kita orang Indonesia, kebanyakan maunya yang gratis-gratis tapi softwarenya harus bagus. Makanya kali ini saya coba berbagi pada anda software atau aplikasi apa saja yang bisa meningkatkan koneksi internet. 
Apakah sudah terbukti bisa meningkatkan koneksi internet hingga 200% ?. Terus terang kalau saya pribadi belum pernah mencoba software-software untuk mempercepat koneksi internet, itu karena saya sudah merasa cukup dengan koneksi yang ada sekarang. Anda bisa membuktikan satu-satu mana software yang benar-benar ampuh dan cocok dengan koneksi internet anda hingga bisa menaikkan kecepatan sampai 200%.
Download software gratis untuk mempercepat koneksi internet
Untuk melakukan download software-software pada daftar di bawah anda bisa langsung masuk kewebsite promotornya. Karena terus terang saja saya menghindari pelanggaran hak cipta dengan menampilkan link download, apalagi jika file tersebut diupload tanpa ijin. 
Daftar software atau aplikasi untuk mempercepat koneksi internet. Setelah saya melakukan googling ke beberapa situs luar, saya berhasil mendapatkan beberapa software khusus digunakan untuk mempercepat internet. Silahkan di cari software-software di bawah :
1. DNS BenchMark. Software ini berfungsi untuk mencari DNS yang paling cepat untuk koneksi internet anda. DNS Benchmark akan melakukan scanning hingga menemukan dns yang dinilai paling cocok sesuai tipe koneksi, wilayah atau negara tempat kita tinggal.
dns benchmark
DNS BenchMark - Software untuk mempercepat koneksi internet
 
2. Internet Cyclone. Merupakan salah satu software yang cukup ampuh dalam meningkatkan kecepatan internet hingga 200%. Software ini sangat mudah digunakan dan bisa diinstall di windows xp. Software ini bekerja dengan memaksimalkan setting internet pada windows. Internet cyclone ini juga kompatibel dengan koneksi lan.
Internet Cyclone - Software utuk mempercepat koneksi internet
3. Max Internet Optimizer. Kata website sumbernya, software satu ini bisa meningkatkan koneksi internet hingga 400%. Tapi terbukti atau tidak saya juga belum pernah mencoba. Software ini juga bagus untuk browsing ataupun downloading. Bisa digunakan dengan koneksi internet DSL, Wireless ataupun LAN. Max internet optimizer ini juga cocok untuk main game online. Mudah digunakan dan bisa bekerja di windows xp, vista, windows 2000 ataupun windows 7.
max internet optimizer
Max Internet Optimizer - Software untuk mempercepat koneksi internet
4. Glary Utilities. Software ini berfungsi untuk mempercepat kinerja komputer lambat, mempercepat koneksi internet, registry cleaner, optimasi memori dan masih banyak fungsi lainnya.
Glary Utilities - Aplikasi untuk mempercepat koneksi internet
Saya mohon maaf tidak bisa menyertakan link download untuk software-software untuk mempercepat koneksi internet di atas. Tapi anda bisa mencarinya dengan mudah di search engine. Semoga bermanfaat untuk anda.

Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan DNS

Cara Mempercepat Koneksi Internet Dengan DNS

Mempercepat Koneksi Internet DNS – Salah satu cara yang bisa kita lakukan untuk mempercepat koneksi internet yaitu dengan trik mengubah nilai dns pada komputer kita. Berbagai trik sebelumnya sudah saya sharing seperti cara mempercepat koneksi intenet di windows7 dan xp, mempercepat koneksi internet modem dan mempercepat koneksi internet speedy. Yang harus anda ingat bahwa jangan berharap terlalu banyak akan mengubah kecepatan internet anda secara melonjak. Karena yang paling menentukan kecepatan koneksi internet adalah jenis paket internet yang kita gunakan. Semakin mahal dan besarnya bandwith yang kita pakai maka kecepatan internet kita akan semakin kencang. Mengapa bisa begitu, ya karena dalam melakukan koneksi internet kita menggunakan jasa perusahaan telekomunikasi yang pasti memiliki tarif harga dalam upaya mencari keuntungan. Tapi anda boleh mencoba trik koneksi internet DNS yang mungkin belum pernah anda coba, siapa tahu akan sedikit membantu mengurangi lambatnyakomputer anda.
Apa itu DNS ?
DNS adalah singkatan dari Domain Name System yang berfungsi untuk menterjemahkan nama domain (bahasa dimengerti manusia, contoh : www.facebook.com) menjadi ip address (contoh : 192.168.10.9). Dengan bantuan DNS kita dapat mengingat dengan mudah alamat sebuah website, karena mengingat nama domain lebih mudah daripada mengingat deretan angka ip address.
Tips Mempercepat Koneksi Internet dengan Mengubah DNS
Jika anda menggunakan koneksi speedy maka coba beberapa DNS berikut 
202.130.196.5
202.134.2.5
202.134.0.155

Jika anda menggunakan OpenDNS :
208.67.222.222
208.67.220.220
Anda bisa menggunaka bantuan software untuk mencari DNS paling cepat untuk koneksi internet anda. Nama Software tersebut adalah :
  • NameBench
  • DNS BenchMark
Maaf saya tidak menyertakan link download untuk kedua aplikasi software di atas, karena saya menghindari penyalahgunaan copyright. Tapi anda bisa dengan mudah menemukan dua program DNS untuk mempercepat koneksi internet tersebut hanya dengan googling. Kedua program atau software tersebut dapat menemukan nomor dns yang cocok untuk jaringan komputer anda.

trik mempercepat internet dengan DNS Benchmark
Trik mempercepat internet dengan DNS Benchmark
Anda bisa melakukan perubahan setting DNS menjadi DNS hasil pencarian program DNS Benchmark di atas untuk membuktikan apakah DNS tersebut benar-benar ampuh untuk mempercepat koneksi internet DNS anda. Sebelum memulai untuk mengubah DNS pada laptop atau komputer anda, sebaiknya pelajari secara seksama terlebih dahulu langkah-langkah setting dns-nya.

Cara Mengaktifkan dan Setting GPRS Pada Kartu Telkomsel, AS, Simpati, XL, 3, IM3 dan Axis Secara Otomatis

Cara Mengaktifkan dan Setting GPRS Pada Kartu Telkomsel, AS, Simpati, XL, 3, IM3 dan Axis Secara Otomatis

Setting gprs paling mudah adalah dengan cara mengaktifkan gprs pada kartu telkomsel, as, simpati, xl, 3, im3 dan axis secara otomatis (OTA). Jangan bilang anda update teknologi internet jika anda tidak bisa mengaktifkan layanan gprs pada setiap kartu operator seluler. Itu karena menurut saya setting otomatis itu adalah pekerjaan yang sangat mudah. Tinggal kirimkan sms yang isinya beberapa kata, maka layanan gprs anda bisa aktif. Tapi sms nya jangan asal-asalan, karena ada aturan atau format yang telah ditentukan oleh pihak operator seluler. Tapi saya yakin 100% anda akan bisa melakukannya.
Dalam beberapa kasus, setelah pengiriman sms aktivasi, biasanya kita harus menunggu 1 x 24 jam atau 2 x 24 jam hingga layanan gprs pada hp kita benar-benar diaktifkan. Kita harus sabar menunggu beberapa jam karena sistem komputasi masih melakukan proses data yang kita reguest. Maklum banyak yang harus dilayani jadi anda harus masuk daftar antrian. Tapi sebenarnya menurut pengalaman yang sudah-sudah, lama waktu pengaktifan tidak sampai selama itu. Hanya berselang beberapa menit atau jam kita sudah mendapat sms masuk yang berisikan tentang layanan gprs kita sudah diaktifkan atau disetting ota.
Apa yang harus anda lakukan setelah kita melakukan aktivasi layanan gprs pada kartu telkomsel, as, simpati, xl, 3, im3 dan axis. Ada operator seluler yang setelah aktivasi selesai anda harus melakukan setting gprs sesuai jenis kartu masing-masing. Tapi ada juga yang kita tinggal melakukan setting langsung. Untuk tahap setting atau pengaturan gprs, anda harus benar-benar hati-hati dalam mengisikan data pada handphone anda. Karena salah satu huruf saja bisa menyebabkan kegagalan setting. Jika anda bingung karena settingan pada hp atau blackberry anda berbeda dengan yang ada pada umumnya, maka anda bisa membawa hp atau blackberry anda ke grapari xl, 3, im3 dan axis.
Jadi, bagaimana cara mengaktifkan dan setting GPRS secara otomatis pada kartu semua operator hp. Saya yakin cara ini adalah cara yang tercepat bisa anda lakukan sendiri. Tanpa harus jauh-jauh pergi ke grapari (kalau naik ojek kan lumayan ngeluarin ongkos) atau telepon call center yang terkadang sudah mencoba puluhan kali tetap tidak bisa masuk. Kecuali yang pakai biaya mungkin bisa cepat diangkat oleh operator, tetapi semakin lama anda berbicara maka semakin besar biaya pulsa anda. 
Mengaktifkan dan Setting GPRS pada Kartu Telkomsel, AS, Simpati Secara Otomatis.
Buatlah sms dengan format berikut :
S [spasi] [merk hp] [tipe hp] kirim ke 5432
Contoh sms : S NOKIA 9500
Format SMS untuk Mengaktifkan dan Setting GPRS pada Kartu XL Secara Otomatis.
Buatlah sms dengan format berikut :
GPRS [spasi] [merk ponsel] [tipe ponsel] kirim ke 9667
MMS [spasi] [merk ponsel] [tipe ponsel] kirim ke 9667
Untuk setting secara manual anda tinggal baca pada artikel saya sebelumnya tentang cara setting gprs.

Format SMS untuk Mengaktifkan dan Setting GPRS pada Kartu 3 (Three) Secara Otomatis. Khusus pada kartu 3, kita tidak perlu repot-repot melakukan aktifasi atau setting, karena layanan GPRS/MMS sudah aktif secara otomatis pada saat kita pertama kali menggunakan kartu 3 tersebut. Sebagian besar tipe handphone sudah bisa mendukung setting OTA operator seluler 3.

Format SMS untuk Mengaktifkan dan Setting GPRS pada Kartu IM3 (Indosat) Secara Otomatis.
Buatlah sms dengan format berikut :
GPRS [spasi] [merk hp] [spasi] [tipe hp] kirim ke 3939
contoh : GPRS NOKIA 9550
Tunggu hingga ada balasan konfirmasi bahwa pada hp anda telah dilakukan setting gprs secara OTA.

Format SMS untuk mengaktifkan dan Setting GPRS pada Kartu Axis Secara Otomatis.
Buatlah sms dengan format berikut :
WAP [merk ponsel] [tipe ponsel] kirim ke 2288
MMS [merk ponsel] [tipe ponsel] kirim ke 2288
Streaming [merk ponsel] [tipe ponsel] kirim ke 2288
Setelah selesai, barulah anda bisa internetan unlimited secara gila-gilaan dengan axis. Bila perlu tiap malam ente internetan sampai tengah malam. Ane yakin ente cikal bakal terkenan insomnia (susah tidur).
Untuk cara setting GPRS secara manual anda bisa membacanya disini.
Saya rasa cukup sekian tulisan saya tentang Cara Mengaktifkan dan Setting GPRS Pada Kartu Telkomsel, AS, Simpati, XL, 3, IM3 dan Axis Secara Otomatis, semoga dapat membantu anda dalam melakukan koneksi internet. Sebagai generasi muda kita harus rajin-rajin menggali ilmu agar bisa bermanfaat bagi orang lain. Karen di internet terdapat banyak sekali informasi yang berguna yang bisa kita dapatkan dengan mudah dan cepat. Dalam hitungan detik kita sudah bisa mendapatkan banyak referensi mengenai satu pembahasan. Coba kalau kita mencari referensi lewat perpustakaan, untuk mendapatkan satu referensi saja mungkin susah sekali.

Cara Mempercepat Koneksi Internet Windows 7 dan XP

Cara Mempercepat Koneksi Internet Windows 7 dan XP

Cara Mempercepat Koneksi Internet Windows 7 dan XP – Kali ini saya akan mencoba lagi berbagi info tentang internet yang sebelumnya sudah tentang cara mempercepatkoneksi internet modem, mempercepat koneksi internet speedy dan mempercepat koneksiinternet menggunakan dns. Dari hasil googling di internet, sebenarnya terdapat beberapa variasi cara yang bisa anda terapkan pada komputer windows 7 atau laptop anda. Tapi saya hanya ingin sharing satu dua trik saja agar tidak terlalu capek menulis. Hasilnya bisa anda bedakan sendiri, apakah settingan yang anda memperlambat atau berhasil mempercepat koneksi internet.
Cara atau trik satu ini bisa dilakukan pada komputer yang menggunakan operating system windows 7 ataupun windows xp, karena setting atau pengaturannya adalah sama. Jika anda menggunakan sistem operasi selain windows, maka anda harus mencari petunjuk cara mempecepat koneksi internet sesuai dengan os anda tersebut.
Sebenarnya yang paling menentukan cepat atau lambatnya koneksi internet adalah tipe/jenis koneksi yang digunakan. Jika kita menggunakan koneksi internet yang dasarnya memang cepat, maka dijamin bahwa koneksi internet anda akan cepat dan memuaskan. Contohnya jika anda memakai fasilitas internet yang kecepatan dan quotanya besar, maka kecepatan internet anda juga akan cepat. Perubahan setting windows hanya mampu membuat perubahan beberapa persen saja.
Berikut ini tips dan trik mempercepat koneksi internet di windows 7 dan xp :
Mengubah setingan Group Policy. 

1. Buka jendela run (windows xp) atau jendela search program and files (windows 7) pada tombol start. 

mempecepat koneksi internet (gpedit_1)
Trik mempercepat koneksi internet windows 7 (setting gpedit)


2. Ketik pada kotak tersebut dengan perintah “gpedit.msc” lalu enter 

3. Kemudian akan muncul jendela windows seperti di bawah ini : 

trik mempercepat koneksi internet windows 7




4. Pada kotak sebelah kiri pilih : Computer Configuration => Administrative Template => Network => QoS Packet Scheduler



5. Kemudian pada jendela sebelah kanan klik dua kali pada tulisan “Limit reservable bandwith.

6. Maka akan muncul jendela windows 7 seperti di bawah :



7. Ada pilihan di bagian kiri atas : Not configured, enabled dan disbaled. Pilihlah yang enabled

8. Pada kotak isian bagian bawah yaitu Bandwith limit percent (%) = 20 (default nya 20)

9. Ganti nilai 20 tersebut dengan nilai 0 

10. Klik Apply dan OK 

11. Setting pada gpedit.msc (group policy) telah selesai.

12. Restart Komputer

Mengubah Setingan Pada Registry 

1. Langkah pertama sama dengan cara di atas, buka jendela run (windows xp) atau jendela search program and files (windows 7) pada tombol start.

cara mempercepat koneksi internet windows 7 dengan manipulasi registry
cara mempercepat koneksi internet windows 7 dengan manipulasi registry


2. Ketik pada kotak tersebut dengan tulisan “regedit” dalu tekan enter, lihat contoh di bawah :



3. Maka akan tampil jendela seperti gambar di bawah :

4. Pada jendela sebelah kiri pilih : HKEY_LOCAL_MACHINE => System => CurrentControlSet => services => Tcpip => Service Provider

5. Pada jendela sebelah kanan ubahlah setting berikut (klik dua kali tulisan yang akan diubah) :

DNSPriority = 1
HostsPriority = 1
LocalPriority = 1
NetbtPriority = 1
Tampilannya seperti pada gambar di bawah.

6. Selesai dan restart komputer
Jika anda ingin mencoba 2 cara mempercepatkoneksi internet windows 7 dan xp diatas sebaiknya komputer windows anda di backup terlebih dahulu. Terutama backup registry agar jika anda salah merubah, settingan default sebelumnya masih bisa dikembalikan. Semoga bermanfaat untuk anda.